Beranda | Artikel
Istiqamah Di Atas Shirathal Mustaqim
Selasa, 2 Februari 2021

Bersama Pemateri :
Ustadz Abu Ihsan Al-Atsary

Istiqamah Di Atas Shirathal Mustaqim adalah bagian dari ceramah agama dan kajian Islam ilmiah dengan pembahasan kitab Talbis Iblis. Pembahasan ini disampaikan oleh Ustadz Abu Ihsan Al-Atsaary pada Senin, 18 Jumadil Akhir 1442 H / 1 Februari 2021 M.

Ceramah Agama Islam Tentang Istiqamah Di Atas Shirathal Mustaqim

Hadits berikutnya adalah tentang shirathal mustaqim yang Nabi gambarkan dengan garis lurus, kemudian Nabi mengatakan:

هَذَا سَبِيلُ اللَّهِ مُسْتَقِيماً

“Ini adalah jalan Allah yang lurus.”

Kemudian Nabi menarik garis ke kanan dan ke kiri dan mengatakan:

هَذِهِ السُّبُلُ لَيْسَ مِنْهَا سَبِيلٌ إِلاَّ عَلَيْهِ شَيْطَانٌ يَدْعُو إِلَيْهِ

“Ini adalah jalan-jalan lain, dan tidak ada jalan ke kanan dan ke kiri ini melainkan terdapat setan yang mengajak manusia untuk mengikutinya.”

Inilah jalan-jalan yang dikehendaki oleh setan sehingga manusia berpaling ataupun berbelok dari jalan yang lurus. Kemudian Nabi membaca firman Allah Subhanahu wa Ta’ala:

وَأَنَّ هَـٰذَا صِرَاطِي مُسْتَقِيمًا فَاتَّبِعُوهُ ۖ وَلَا تَتَّبِعُوا السُّبُلَ فَتَفَرَّقَ بِكُمْ عَن سَبِيلِهِ

Dan sungguh inilah jalanku yang lurus, maka ikutilah jalan tersebut, jangan kamu ikuti jalan-jalan lain yang membuat kamu tercerai-berai ataupun tersesat dari jalan yang lurus itu.” (QS. Al-An’am[6]: 153)

Itu perumpamaan bahwa orang yang berjalan di atas shirathal mustaqim dan ketika dia berjalan di atas shirathal mustaqim itu ada jalan-jalan lain yang memancingnya untuk menyimpang dari jalan yang lurus itu. Dan jalan yang menyimpang itu (ke kanan atau ke kiri), ada setan yang mengajak manusia untuk berbelok, untuk menyimpang dari jalan yang lurus itu, dari As-Sunnah dan Al-Jamaah.

Ini merupakan salah satu hadits yang menjelaskan kepada kita pentingnya untuk istiqamah di atas sunnah, di atas shirathal mustaqim dan tidak melirik jalan-jalan lain yang kelihatannya jalan itu bisa memintas kita untuk sampai tujuan, bisa memberikan jalan yang lebih singkat kepada kita untuk mencapai tujuan, tapi hakikatnya tidak. Karena jalan itu adalah jalan yang dikehendaki oleh setan. Setan yang mengajak manusia untuk berbelok ke jalan tersebut.

Bagaimana penjelasan lengkapnya? Mari download mp3 kajian dan simak pembahasan yang penuh manfaat ini.

Download MP3 Kajian


Artikel asli: https://www.radiorodja.com/49728-istiqamah-di-atas-shirathal-mustaqim/